Friday, 18 April 2014

DIVERGENT





Film yang diadaptasi dari bestseller novel karangan Veronica Roth ini diramalkan bakal jadi the next Hunger Game . Horay.. jadi nanti kalo The Hunger Game kelar masih ada film yang bisa di tunggu.

Ceritanya tentang masa depan dimana dunia uda ancur abis perang. Sebagian masyarakat yang tersisa tinggal di reruntuhan kota Chicago dan mereka terbagi menjadi 5 factions : Abnegation (suka menolong), Amity ( cinta damai), Candor ( mengutamakan kejujuran), Dauntless ( keberanian), dan Erudite (sang pemikir). Setiap anak yang berusia 16 tahun harus melalui ujian untuk menentukan dimana mereka lebih cocok masuk faction apa. Hasil test nya tentunya rahasiadan mereka bebas masuk faction mana. Tapi biasanya rata rata orang akan masuk faction dimana dia berasal.


Tris yang berasal dari faction Abnegation ternyata hasil test nya score nya sama untuk abnegation, dauntless, dan erudite. Orang yang hasil test scorenya sama untuk lebih dari 1 faction disebut Divergent . seorang Divergent haeus hati hati jangan sampe ada yang tahu, karena banyak yang ga suka ama Divergent karena mereka mengganggap Divergent akan membuat rusuh dan merusak tatanan yang ada.

Pada hari pemilihan faction, Tris milih masuk Dauntless, yang berarti dia harus rela meninggalakan orang tuanya. Itu bukan keputusan mudah bagi Tris menginga tCaleb( kaka Tris) juga meninggalakan orang tuanya dengan memilih faction Erudite.

Menjadi seorang Dautless tidak semudah yang Tris pikirkan, mereka harus mengikuti ujian inisiasi yang di pandu oleh Four. Sebagai transfer, Tris harus masuk ke jajaran 21 besar agar dapat diterima menjadi Dautless. Kalau gagal yang jadi factionless, semacam gelandangan gitu, orang yang ga diterima oleh keempat faction ( biasanya faction Abnegation masih mau menampung). Disinilah mulai terjadi persaingan sengit, beberapa transfer mulai berusaha menggagalkan Tris, termasul Al, teman Tris.


Diluar cerita tentang ujian inisiasi, faction Erudite yang dipimpin oleh Jeannie ( Kate Winslet) berencana untuk menyerang abnegation karena menurut mereka Marcus, pemimpin Abnegation dianggap sebagai pemimpin yang ga bener. Untuk menyerang Abnegation, Erudite meminta bantuan Dauntless untuk jadi serdadunya Erudite dengan cara memasukkan serum untuk menghipnotis para Dauntless agar mau menurut.  Tapi ternyata serum tersebut tidak bekerja untuk seorang Divergent, termasuk Tris dan Four.

Terus gimana nasip Tris selanjutnya, apa Tris dan Four akan ketahua? Lalu bagaimana nasip orang tua Tris serta warga Abnigation lainnya? Nonton aja sendiri donk ya.. hehehe.. 


Banyak yang bilang Divergent ini kea gabungan antara Harry Potter dan The Hunger Game.  Harry Potter bagus donk, Hunger Game bagus donk . berarti kalo di campur jadi bangus banget donk. Belum tentu.
Kelapa muda enak, jus jeruk juga enak, kalo jus jeruk dicampur kelapa muda jadinya enak banget kan. Tapi bagaimana kalo begini, soto madura enak, sushi juga enak. Tapi bagaiman jika sushi dicampur soto madura? Enak? Nikmati aja sendiri kalo aku sih ogah.
Nah divergent ini masuk kategor yang mana? Yang jus jeruk campur kelapa muda atau soto madura campur sushi? Beruntungnya kalao bagiku Divergent itu masuk kategori yang pertama.

Acting tokoh utamanya Shailene Woodley dan Theo James bagus banget, Asley Judd yang jadi mamanya Tris juga bagus actingnya, Kate Winslet ga usah lagi diragukan. 


Ini film yang full action. Dari segi Effect bagus banget, walau belum sekelas Hunger Game Cathing Fire, tapi bagus lah. Jauh banget kalo dibandingin ama Twilight series, hahaha ( maaf kalo terkesan aku merendahkan Twilight, tapi memang itu sih niatnya.)

Secara keseluruhan aku bias bilang kalo film ini keren banget, dari segi effect dan jalan cerita. Aku suka. Aku lega banget seengaggaknya setelah Hunger Game kelar ( btw HG tinggal Mockingjay aja kan ya) masih ada film yang akan aku tunggu sequelnya yaitu Divergent. Tapi entah kenapa kekerenan itu sedikit berkurang saat aku liat gambar tattoo di punggung Four.


Itu gambar mata kan? Oh Freemason ya?
Lalu di bawahnya, wuih ada pohon kehidupan ( yang juga muncul di MV MAMA EXO). Liat dua  simbol ini aja uda bikin aku sedikit lemes. Kenapa harus ada dua symbol ini sih? Tahu kan maksud aku apa? Yes illuminati again!

Setelah liat symbol ini aku jadi mikirin jalan cerita dari Divergent ini sendiri, memilah manusia menjadi beberapa golongan, pernyataan yang menyebut ; FRAKSI DIATAS KELUARGA’, Serta apa sebenarnya seorang Divergent itu sendiri.  Aku ngerasa di masa ini manusia hanya memiliki satu bakat dan satu sifat, seperti seorang Erudite hanya memiliki otak yang cemerlang tapi tidak memiliki kekuatan fisik, begitupun dengan Dountless yang hanya memiliki kekuatan fisik yang bagus tanpa memiliki otak yang encer. Sedang Divergent memiliki bakat dan sifat yang dimiliki lebih dari satu, missal pintar sekaligus kuat. Inilah yang ditakuti dari seorang Divergent, takut merusak tatanan, karena bias dibilang Divergent itu sempurna, membahayakan , dan patut dimusnakan.
Ada waktu dimana Jeannie berkata “ Kelemahan terbesar manusia adalah sifat humanisme, karena itu kami ingin menghancurkan sifat itu.”( aku menerjemahkan dalam bahasa aku sendiri, kurang lebih seperti itulah yang diucapakan Jeannie). Membunuh sifat kemanusiaan, siapa yang ingin melakukannya kalao bukan setan? Dari keseluruhan bias di lihat jika film ini banyak sekali unsur Illuminati di dalamnya. 

Oke lah, mungkin kita lebih baik mengabaikan unsure Illuminati yang terselip, toh Illumiati juga uda jadi tren kan sekarang.  Jadi abaiakan aja. Overall film ini aku rekomendasikan banget. Ga bakal kecewa deh nontonnya.